Contoh Teks Pembawa Acara Aqiqoh. Kali ini saya akan berbagai contoh teks untuk pembawa acara dalam acara aqiqoh. Siapa tau bisa dijadikan referensi.
Assalamualaikum,wr,wb…
Bapak , ibu dan para tamu undangan yang kami hormati. pertama – tama mari kita sampaikan puja dan puji syukur kehadirat allah swt, atas rohmat, hidayat yang dilimpahkan kepada kita semua, sehingga pada siang yang penuh dengan kebahagiaan ini kita bisa hadir memenuhi undangan dari bapak muhammad salim sekeluarga dalam rangka syukuran akan lahirnya putra yang kedua, buah hati dari pasangan bapak Muhammad Salim dan ibu Angky Juliadha.
selanjutnya sholawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada junjungan nabi besar muhamad saw. yang telah memberikan bimbingan ajaran agama islam. sehingga kita dapat mengetahui mana perkara yang haq dan mana perkara yang bathil.
kami atas nama keluarga bapak muhamad salim mengucapkan banyak terimakasih yang mana para hadirin berkenan hadir ikut merasakan rasa gembira atas kelahiran putra yang kedua dari bapak Muhammad Salim yang diberi nama “Akmal Muflihun”. semoga atas kehadiran bapak dan para undangan dibalas oleh allah swt. amiin.
hadirin yang saya hormati langsung saja kami bacakan susunan acara pada kesempatan ini. susunan acara selengkapnya adalah sebagai berikut :
1. pembukaan
2. nasehat agama yang dirangkaikan dengan pembacaan do’a
3. penutup dan diteruskan dengan makan bersama
selanjutnya nasehat agama yang dirangkaikan dengan pembacaan do’a yang akan disampaikan dan dipimpin oleh ustadzh Chairil Anwar. kepada beliau dipersilahkan.
demikian nasehat agama sekaligus pembacaan do’a oleh ustadz chairil anwar, semoga apa yang disampaikan tadi bermanfaat khususnya bagi bapak Muhamad Salim sekeluarga, dan umumnya bagi segenap para undangan.
kepada ustadz Chairil Anwar kami ucapkan terimakasih.
hadirin sekalian yang berbahagia. tibalah acara yang terakhir yaitu makan bersama. kami atas nama keluarga dari bapak muhammad salim mempersilahkan kepada para undangan sekalian untuk menikmati hidangan ala kadarnya. dan apabila para undangan menemui kejanggalan yang tidak berkenan di hati para undangan, kami mohon maaf sebesar – besarnya.
wassalamualaikum, wr,wb
ijin copy ya teksnya segagai reverensi MC sy.
BalasHapus